Danjen Akademi TNI Lepas Satgastar Latsitardanus XLVI 2026 ke Aceh, Libatkan 1.980 Taruna
ⒽⓄⓂⒺ

Danjen Akademi TNI Lepas Satgastar Latsitardanus XLVI 2026 ke Aceh, Libatkan 1.980 Taruna

Sabtu, Januari 17, 2026
Danjen Akademi TNI Lepas Satgastar Latsitardanus XLVI 2026 ke Provinsi Aceh, Sabtu, (17/01). Foto : Ilham Hamid/Regina Panjaitan


Star News INDONESIASabtu, (17 Januari 2026). SEMARANG - Komandan Jenderal Akademi TNI Letnan Jenderal TNI Sidharta Wisnu Graha mewakili Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto secara resmi membuka sekaligus memberangkatkan Satuan Tugas Taruna (Satgastar) Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsitardanus) XLVI Tahun 2026 menuju Provinsi Aceh. Kegiatan tersebut berlangsung di Dermaga Samudera II Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (17/1/2026).


Latsitardanus XLVI Tahun 2026 yang dilaksanakan di Provinsi Aceh diikuti oleh 1.980 personel. Mereka terdiri atas 510 Taruna Akademi Militer, 238 Taruna Akademi Angkatan Laut, 154 Taruna Akademi Angkatan Udara, 283 Taruna Akademi Kepolisian, 45 Taruna Politeknik Siber dan Sandi Negara, 292 Kader Universitas Pertahanan RI, serta 458 personel pendamping. Kekuatan tersebut melengkapi taruna yang telah lebih dahulu diberangkatkan sejak 8 Januari 2026.


Dalam amanat Panglima TNI yang dibacakan oleh Danjen Akademi TNI, disampaikan bahwa Latsitardanus XLVI/2026 merupakan kegiatan integratif lintas matra dan lembaga pendidikan kedinasan sebagai tahapan akhir pendidikan sebelum para taruna dilantik menjadi Perwira TNI dan Polri oleh Presiden Republik Indonesia pada akhir Juli 2026.


Selain sebagai wahana pembentukan karakter, kepemimpinan, dan sinergitas antarlembaga, Latsitardanus juga menjadi wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat. 


Kegiatan ini diarahkan untuk membantu warga yang terdampak bencana banjir serta mendukung pemerintah daerah dalam percepatan pemulihan wilayah.


Bhakti Taruna dalam Latsitardanus XLVI mencakup sasaran fisik berupa pembersihan fasilitas umum, serta sasaran nonfisik yang meliputi kegiatan trauma healing, dapur umum ceria, pelayanan kesehatan, penyuluhan sanitasi dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), serta edukasi kepada masyarakat, khususnya anak-anak.


Seluruh rangkaian kegiatan Latsitardanus XLVI Tahun 2026 dilaksanakan selama satu bulan, terhitung mulai 17 Januari hingga 16 Februari 2026, dengan lokasi kegiatan terpusat di wilayah Kabupaten Aceh Tamiang, Provinsi Aceh.


Penulis : Ilham Hamid

Editor : Regina Panjaitan

𝓕𝓸𝓽𝓸 𝓣𝓮𝓻𝓫𝓪𝓻𝓾 :




Bagikan ini ke

ⓈⒽⒶⓇⒺ :

Komentar Anda

TerPopuler